TAMPILAN AGAR TERLIHAT PROFESIONAL SAAT KERJA DARI RUMAH!

Kamu harus tetap memerhatikan penampilan agar terlihat profesional walau sedang kerja dari rumah! Tidak perlu terlalu formal kok, hanya rapi! Apalagi ketika kamu harus melakukan video call seperti meeting. Yuk, simak artikel ini agar kamu tau tips untuk jaga penampilan walau sedang kerja dari rumah.

KERJA DARI RUMAH? BANGUN PAGI! MANDI!

Kerja dari rumah bukan berarti waktunya untuk bermalas-malasan! Lakukan rutinitas seperti biasanya ya. Jangan bangun siang karena semakin siang kamu mulai bekerja maka kegiatan yang dijalankan semakin tidak efektif. Bangun pagi akan membuat pikiranmu lebih fresh. Kamu juga harus tetap mandi pagi, kalau bisa dengan air dingin Getters agar tubuh segar dan siap untuk bekerja! Mandi pun akan membuat penampilan kamu gak kucel. 

TENTUKAN PENAMPILAN!

Nah, hal ini juga gak boleh diabaikan loh Getters! Walau KDR, kamu tetap harus memerhatikan penampilan! Bisa aja kamu mendapat video call mendadak. Gak perlu formal, kamu bisa mengenakan pakaian yang nyaman. Kamu pun bisa mengenakan baju yang biasa digunakan saat ke kantor sehingga rutinitasmu tetap terjaga dan fokus. Penampilan yang baik akan meningkatkan produktivitasmu. 

JANGAN TINGGALKAN SARAPAN!

Kamu wajib isi tenaga sebelum mulai bekerja. Ketika kerja dari rumah kamu juga memerlukan tenaga untuk berpikir loh! Jadi, sebisa mungkin mengkonsumsi sarapan yang bergizi. Makan secukupnya dan jangan sampai kekenyangan! Bisa-bisa kalau kelebihan makan membuat kamu cepat mengantuk. 

JAGA PIKIRAN SELAMA KERJA DARI RUMAH

Selain penampilan, kamu harus tetap menjaga kesegaran pikiran. Jadi, kamu bisa menjaga mood supaya semangat sampai pekerjaan selesai! Gimana sih caranya? Kamu bisa memutar lagu favorit atau musik instrumen sehingga pikiran lebih tenang dan rileks. Manage stress pun penting ya karena bisa saja kamu menemukan banyak distraction selama KDR. 

POSISI KERJA YANG NYAMAN 

Mungkin tidak semua orang memiliki ruang kerja khusus di rumah, tapi kamu bisa saja menentukan area kerja di rumah yang cocok untuk bekerja kok! Intinya, cari posisi yang nyaman agar kamu lebih fokus. Nah, ketika KDR gak melulu harus duduk seharian depan komputer atau laptop kok, jika sudah merasa bosan dan suntuk kamu bisa keliling rumah atau keluar ruangan untuk menghirup udara segar. 

Jadi Apakah kamu sudah memperhatikan penampilan diri kamu hari ini? Atau kamu ingin mengetahui lebih kiat-kiat tentang penampilan diri? Kamu bisa mengikuti kelas Kiat Meningkatkan penampilan diri (Self Grooming) di Geti. Yuk beli kelasnya sekarang juga di online.geti.id atau klik disini!