Beautiful smart Asian young entrepreneur business woman owner of

Apa itu Reseller? Panduan Lengkap Memahami Bisnis Menjanjikan

Apa itu Reseller?

Ilustrasi ketika reseller sedang bekerja. Sumber foto: Freepik.com/@Tirachardz.

Apa itu reseller? Ini adalah pertanyaan mendasar yang sering ditanyakan oleh siapa saja yang belum memahaminya. Sebetulnya tidak salah jika ada yang belum mengetahuinya, sebab istilah tersebut pun baru muncul seiring dengan perkembangan teknologi dan kemajuan internet.

Teknologi dan kemajuan internet ini pun yang kemudian berdampak pada perkembangan bisnis, yang turut melahirkan istilah reseller

Mengutip dari Tempo.co, Kamus Cambridge mendefinisikan reseller sebagai seseorang yang menjual kembali produk yang sebelumnya dibeli. Umumnya mereka membelinya dari perusahaan besar atau supplier.

Berbeda dengan dropshipper yang setiap ada pesanan dikirim oleh supplier, reseller justru mengirimnya sendiri. Akan tetapi, keuntungan sebagai reseller adalah bisa melakukan branding dari produk yang dibeli.

Dengan demikian, membuka peluang untuk siapa saja yang menjadi reseller memiliki brand sendiri. Dalam perspektif bisnis, ini tentunya hal positif dan bisa memberikan keuntungan dalam jangka panjang.

Apa itu Reseller?

Dari penjelasan di atas, setidaknya kita sudah tahu hal-hal mendasar tentang apa itu reseller. Kini, kita pun bisa mengerti perbedaan fundamental antara dropshipping dengan reseller.

Namun, penting untuk dicatat, sekalipun seorang reseller adalah pihak yang membeli barang kepada produsen untuk dijual kembali, tapi hal ini biasanya sudah ditentukan jumlahnya. Dengan kata lain, bukan membeli dalam skala sedikit.

Ketentuan jumlah barang yang dibeli reseller kepada supplier biasanya tergantung dari kesepakatan. Akan tetapi, yang pasti jumlahnya tidak satuan.

Dalam praktiknya, tanpa diminta reseller pun kerap membeli dalam jumlah banyak. Soalnya, semakin banyak barang yang dibeli, maka biaya bisa lebih murah. Hal tersebut tentu membuat potensi keuntungan semakin besar.

Cara Kerja Reseller

Setelah mengetahui secara keseluruhan tentang apa itu reseller. Kini saatnya kita menelisik cara kerjanya. 

Merujuk dari beragam sumber, kita dapat ketahui ada tiga cara kerja utama menjadi reseller.

  • Riset Produk

Jika kamu mau jadi reseller, maka kamu perlu melakukan riset produk. Dalam penerapannya, riset produk bisa disesuaikan dengan target audiens sampai pembacaan data tentang produk yang paling laris dalam beberapa tahun terakhir, serta produk yang diproyeksikan dicari konsumen di masa mendatang.

Riset seperti itu diperlukan supaya kamu bisa memilih produk yang tepat untuk dijual kembali. Di sisi lain, riset di awal bisnis memang dibutuhkan karena tidak sedikit yang gagal dalam berbisnis lantaran tidak punya dasar pengetahuan yang kuat.

  • Kerja Sama

Jika riset dan produk yang ingin dilakukan sudah ada, maka tahap berikutnya adalah membangun komunikasi dengan supplier atau produsen. Di awal, kamu tidak perlu buru-buru mengambil produk dari mana. 

Akan tetapi, lebih baik riset dulu sebelum menentukan supplier mana yang kamu pilih. Dalam konteks ini, riset diperlukan agar kamu terhindar dari supplier yang tidak bisa dipercaya atau produsen yang kualitas produknya buruk.

  • Pembelian dan Pemasaran

Apabila sudah cocok dengan satu produsen, kamu bisa melakukan pembelian. Setelah itu, kamu baru dapat memasarkan kembali produknya. 

Namun, sebelum kembali dijual, ada baiknya menggunakan brand sendiri. Hal ini disarankan karena bisa meningkatkan value. Adapun proses penentuan brand sebetulnya harus sudah selesai di fase awal saat proses riset.

Itulah tiga cara kerja utama jika mau menjadi reseller. Nah, agar penjualannya semakin lancar, sebelumnya kamu perlu mempersiapkan diri dengan beragam keterampilan terkait. 

Jika kamu sudah menjalankan bisnis reseller, peningkatan skills pun masih bisa dilakukan seiring dengan keberlangsungan bisnis. Nah, perihal keterampilan, sebetulnya apa saja sih skills yang dibutuhkan?

Skills yang Dibutuhkan untuk Menjadi Reseller

Terkait ini, kita ketahui ada beberapa keterampilan penunjang yang bisa membantu kamu untuk sukses sebagai reseller. Pertama, kemampuan pemasaran. Bisa dibilang, ini menjadi keterampilan kunci yang akan menentukan bisnis kamu jalan atau mandek.

Kedua, ada juga kemampuan bernegosiasi. Keterampilan ini penting sekali, terutama untuk negosiasi harga dengan produsen. Skill berikutnya yang dibutuhkan adalah manajemen keuangan. 

Kenapa manajemen keuangan penting? Karena ini yang akan mengatur bagaimana arus keuangan bisnis kamu. Jika tidak bisa melakukannya, maka sulit untuk membuat usaha menjadi berkembang.

Keterampilan selanjutnya yang penting untuk reseller adalah kemampuan analisis pasar. Sebagai pebisnis, kamu perlu mengetahui cara membaca tren konsumen. Kemampuan ini pun bisa membantu kamu dalam beradaptasi.

Demikianlah penjelasan singkat tentang apa itu reseller, cara kerja, dan skills terkait yang dibutuhkan. Dari keterangan di atas, kita sudah mengetahui secara umum tentang reseller.

Nah, jika kamu ingin menjadi reseller tentu saja bisa. Buat pemula juga tidak perlu khawatir karena saat ini ada produsen yang memberikan kesempatan bekerja sama dengan reseller pemula.

Akan tetapi, biar bisnis sebagai reseller-nya lancar, ada baiknya ikut pelatihan dulu bersama LPK GeTI Incubator! Selain bisa ikut pelatihan dan menambah jejaring profesional, kamu juga bisa melakukan sertifikasi kompetensi.

Soalnya, di LPK GeTI Incubator juga ada lembaga sertifikasi kompetensi atau LSP. Di sana, kamu bisa mengikuti sertifikasi Online Store Operator, Digital Marketing, hingga Content Creator, yang bisa mendukung usahanya sebagai reseller.

Kalau kamu butuh informasi lebih lanjut, jangan sungkan chat admin dengan di sini, ya!