Uang gaji selalu habis? Tidak punya tabungan? Mungkin ini saatnya kamu mulai mengatur keuangan. Tetapkan tujuan untuk keuangan supaya kamu bisa mengelola keuangan kamu.
Dengan mempunyai hal ini, uang yang kamu punya tidak akan terbuang percuma. Berikut beberapa tujuan keuangan yang bisa kamu pertimbangkan:
1. Memiliki Dana Darurat
Dana darurat menjadi salah satu tujuan keuangan yang perlu kamu rencanakan dan dicapai di masa depan. Dana darurat berfungsi jika suatu saat kamu membutuhkan uang untuk kondisi darurat, misalnya saat kamu tiba-tiba sakit dan membutuhkan biaya medis yang besar ataupun saat kamu kehilangan pekerjaan.
2. Keluar dari Jeratan Utang
Utang yang kamu miliki akan menjadi beban keuangan selama utang tersebut belum lunas terbayar. Setiap bulannya, kamu harus membayarkan sebagian dari pendapatan kamu untuk hutang tersebut. Jadi hindari berhutang ya, supaya kamu memiliki kendali penuh dari pendapatan yang kamu punya. .
3. Tambah Sumber Penghasilan
Walaupun kamu sudah mempunyai pekerjaan dan mendapatkan penghasilan yang tetap, memiliki sumber penghasilan lebih dari satu ternyata bisa membantu kamu untuk mempunyai dana lebih yang bisa kamu gunakan untuk tabungan masa depan. Jika kamu masih memiliki waktu luang sehabis bekerja, gunakanlah waktu ini untuk memulai sebuah bisnis sampingan.
4. Hidup Sesuai dengan Kemampuan
Berapapun pendapatan kamu, jika pengeluaran lebih besar dari pendapatan, keuangan kamu akan tetap defisit. Sehingga kamu tidak akan bisa menabung untuk masa depan. Baiknya akmu menghabiskan beban biaya kehidupan dibawah pendapatan yang kamu peroleh.
Itu adalah beberapa tujuan keuangan yang bisa kamu lakukan demi masa depan. Hal lainnya yang bisa membantu kamu untuk mendapatkan masa depan yang lebih baik yaitu dengan cara giat melakukan pengembangan skill pada diri kamu.
Dengan mempunyai banyak skill tentunya kamu akan membantu kamu didunia kerja. Nah kamu bisa ikut kelas pengembangan skill di GeTI Incubator. GeTI Incubator menyediakan berbagai kelas pengembangan kemampuan diri yang bisa kamu pilih sesuai dengan minat kamu. Yuk ikut disini!