Furnitur menjadi salah satu bisnis yang cukup menggiurkan di Indonesia. Bahkan, bisnis ini juga menjadi salah satu bisnis yang memiliki permintaan cukup tinggi. Peluangnya di pasar dalam negeri hingga luar negeri sangat besar dari waktu ke waktu sehingga potensinya masih sangat terbuka lebar. Nah, Getters, jika kamu ingin mengetahui lebih dalam ilmu dalam membangun dan memulai bisnis furnitur, hingga keuntungannya, yuk, simak pembahasannya di bawah ini.
Furnitur dan Peluang Bisnisnya yang Sangat Menggiurkan
Bagi sebagian orang, furnitur tak hanya sekadar menjadi sebuah perlengkapan rumah hingga kantor. Namun, furnitur juga berubah menjadi sebuah karya seni yang memiliki nilai estetika tinggi.
Melihat fungsinya yang telah berubah, hal ini bisa menjadi peluang bisnis yang sangat menjanjikan. Namun, kamu juga wajib memiliki inovasi produk sehingga furniturmu memiliki unique selling point (USP).
Keuntungannya yang Sangat Menjanjikan
Berikut ini adalah beberapa keuntungan yang akan kamu dapatkan ketika kamu membuka bisnis mebel ini.
- Peluang yang tinggi untuk memperoleh keuntungan yang tinggi.
- Jumlah permintaannya yang cenderung stabil dan terus bertambah dari tahun ke tahun.
- Target pasarnya yang sangat luas, baik pasar dalam negeri ataupun luar negeri.
- Teknik pemasaran yang cukup sederhana sehingga hampir semua orang bisa melakukannya.
Nah, Getters, salah satu UKM yang sukses dengan bisnis mebel adalah CV Ghani Taksu Bali. Sepak terjangnya dalam ekspor furnitur sudah tak bisa dianggap sebelah mata. CV Ghani Taksu Bali sudah memiliki banyak buyer dari seluruh dunia yang telah memesan ribuan furnitur dari CV Ghani Taksu Bali. Mulai dari buyer negara-negara Asia, Eropa, Amerika, hingga Afrika. Bahkan, CV Ghani Taksu Bali juga tak segan untuk membagikan ilmunya tentang cara memulai bisnis furniture dan mengembangkannya.
Nah, Getters, bagi kamu yang ingin tahu lebih dalam cara memulai bisnis satu ini, yuk, tonton selengkapnya di YouTube channel GeTI Media dengan mengeklik link video di bawah ini, ya, “CV Ghani Taksu Bali Berhasil Kirim Furnitur Premium ke Berbagai Benua“.