Di era digital – era industri. 4.0. membuat banyak profesi berguguran-punah, namun profesi wartawan atau kontribusi berita akan tetap bersinar. Sekitar 70% perusahaan di dunia memanfaatkan digital untuk meningkatkan citra perusahaan, tantangan dunia digital adalah akurasi dan kecepatan berita, hal inilah yang tidak dapat digantikan oleh mesin. Melalui kelas ini Anda memiliki kesempatan memiliki profesi yang sangat dibutuhkan oleh perusahaan di era digital ini.
Tujuan Umum Pelatihan
Peserta mampu membuat konten di beragam media khususnya dalam bentuk karya jurnalistik berupa artikel/ berita dan fotografi dasar jurnalistik dan mampu membuat media (channel) digital mandiri sesuai dengan minat dan passion serta mengacu pada kaidah dan metode jurnalistik yang telah diterapkan di Indonesia dengan minimal satu kali tes ujian tertulis
Tujuan Khusus Pelatihan
1. Peserta mampu menyiapkan perencanaan dalam membuat konten dalam bentuk artikel/ berita jurnalistik di antaranya:
a. Melakukan perencanaan tujuan menulis konten artikel/ berita
b. Melakukan riset dan mengumpulkan bahan artikel/ berita
c. Melakukan persiapan wawancara
2. Peserta mampu membuat draft penulisan konten artikel/ berita dengan mengacu pada kaidah jurnalistik yang mengandung unsur 5 W – 1 H (what, where, why, who, when, how)
3. Peserta mampu memfinalisasi penulisan konten artikel/ berita dari hasil pengumpulan bahan dan wawancara.
4. Peserta mampu menyelesaikan penulisan konten artikel/ berita jurnalistik yang mengandung unsur 5 W – 1 H (what, where, why, who, when, how) sesuai perencanaan
5. Peserta mampu membuat saluran (channel) media digital dalam bentuk blog
KELAS LAINNYA