Pemasaran dengan copywriting yang berkesan adalah yang dapat menarik perhatian audiens tanpa mengurangi kejelasan dari pesan yang ingin disampaikan. Lantas, bagaimana, sih, cara bikin copywriting biar goal melakukan promosi? Simak ulasan selengkapnya di bawah ini.
MendefinisikanAudiens
Sebelum kamu mempromosikan/memasarkan produk, hal pertama yang perlu kamu lakukan adalah mengetahui target audiens yang ingin dituju.
Sebagai copywriter, kamu harus memahami siapa target pasar, rentang usia, serta minat dan kebiasaan audiens. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan gambaran mengenai gaya bahasa yang harus digunakan dalam tulisan.
MenentukanObjek
Saat membuat copywriting, tentukan tujuan utamanya. Kamu bisa menentukannya lewat sebuah pertanyaan, misalnya: apakah kamu ingin pembaca membeli produk? Mengunjungi website? Melakukan pendaftaran atau berlangganan untuk mendapatkan lebih banyak informasi? Atau untuk mendatangi lokasi usahamu. Dengan menentukan tujuan utama dalam pemasaran, maka copywriting yang kamu buat akan lebih terarah dan bisa mencapai hasil maksimal.
MunculkanUrgensi
Memunculkan urgensi dari sebuah produk akan menambah daya tarik copywriting-mu. Buatlah audiens merasa kalau produk yang kamu tawarkan itu penting dan berikan jangka waktu yang singkat.
Misalnya, “Penawaran hanya berlaku untuk 10 pembeli pertama. Stok terbatas!”, “Diskon hanya hari ini. Besok harga kembali normal!”, “Penawaran terbatas khusus hari ini. Siapa cepat dia dapat!”.
MemanfaatkanTestimoni Konsumen
Kamu bisa menampilkan ulasan ataupun testimoni dari konsumen sebelumnya yang puas terhadap produkmu. Dengan menampilkan testimoni, dapat meyakinkan kepada calon konsumen yang baru.
BuatSesederhana Mungkin
Salah satu prinsip copywriting yakni kesederhanaan. Sebab, semakin sederhana dan mudah dimengerti, maka semakin luas jangkauan audiens yang paham dengan produkmu.
Kalau audiens sudah memahami keunikan dan keunggulan produkmu, akan mudah membeli produk yang kamu tawarkan.
GunakanKalimat Aktif
Dalam copywriting, pakai kalimat aktif agar efektif. Kalimat aktif membuat rangkaian pesanmu kepada konsumen lebih ringkas dan kuat.
HadirkanSolusi
Copywriting juga harus bisa menarik minat calon konsumen dengan menghadirkan solusi dalam konten promosi.
Kamu bisa menyisipkan kalimat yang solutif bagi mereka, misalnya: “Kelas YouTuber, pelatihan praktis yang bisa bikin kamu meraup cuan dengan sekali gabung” atau “Kelas Influencer, solusi pelatihan untuk membuat kamu dikenal banyak orang dan kebanjiran endorse-an”.
SisipkanHumor
Menyisipkan humor juga dapat menjadi salah satu langkah efektif dalam membuat copywriting. Saat humormu diingat dengan jelas dan meraih banyak perhatian dari audiens, besar kemungkinan konsumen akan langsung mencari produkmu saat membutuhkannya dibanding produk lain.
Dukungdengan Data
Tambahkan data dalam copywriting bisa membuat audiens merasa bahwa produk yang kamu promosikan cocok dan dibutuhkan oleh mereka. Data yang menguatkan urgensi ini meningkatkan kemungkinan audiens membeli produkmu dengan cepat.
Semakin menarik sebuah copywriting, maka semakin besar ketertarikan konsumen terhadap produk yang kamu tawarkan. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya? Atau bingung mendapatkan ide dan menyusunnya?
GeTI Incubator siap membantumu untuk bikin copywriting-mu kuat dan berkesan. Segera gabung di Kelas Membuat Konten Promosi untuk Profesi Penulis di Era Digital. Pastinya, semua instruktur di GeTI Incubator kompeten. Gabung sekarang!