Getters, pastinya kamu semua tahu bahwa menulis sudah diajarkan dan diperkenalkan sejak sangat dini. Tentu dengan diawali mempelajari jenis-jenis huruf dan cara mengejanya. Meski kegiatan ini terlihat sangat sepele karena kelihatannya banyak orang bisa melakukannya, namun bagi seorang penulis justru ini memerlukan keterampilan, imajinasi, dan teknik yang tepat agar pesan yang ingin disampaikan tidak menjadi bias.
Menulis Adalah…
Menurut KBBI, menulis adalah mengungkapkan sebuah opini, gagasan, hingga ide dalam sebuah rangkaian kalimat. Oleh karena itu, kegiatan ini akan sangat dipengaruhi oleh keadaan dan suasana hati yang akan sangat berdampak terhadap hasil tulisan yang dihasilkan.
Lasa HS, seorang penulis dan cendekiawan, menjelaskan bahwa menulis adalah sesuatu yang sangat sederhana, sama seperti orang yang sedang berbicara dalam kehidupan sehari-hari. Tipsnya hanya kemampuan daya analisis, kualitas, dan kuantitas dalam membaca dan menghayati.
Apa Tujuan Menulis?
Tidak hanya sekadar merangkai kata-kata dengan indah, tapi penulis harus paham akan tujuan yang ingin dicapai dari tulisannya yang tentu secara otomatis akan menciptakan komunikasi antara ia dan pembaca.
Berikut ini akan dijelaskan 4 tujuannya yang perlu kamu pahami.
Memberikan Sebuah Informasi
Salah satu tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk memberikan beragam informasi tentang sesuatu baik berupa fakta, opini, hingga beragam data kepada para pembaca agar mereka mendapatkan wawasan dan pengetahuan baru.
Membujuk Konsumen
Umumnya tulisan ini berisi sebuah ajakan untuk melakukan sebuah tindakan yang bersifat komersil, seperti mengajak membeli sebuah barang setelah penulis menuliskan beragam kelebihan dari barang tersebut dengan menggunakan bahasa persuasif.
Mendidik
Kamu dapat membagikan wawasanmu melalui tulisan sebagai salah satu upaya untuk mendidik dan memberikan pengetahuan baru bagi para pembacanya.
Menghibur
Menghibur juga menjadi salah satu tujuan dari kegiatan penulisan. Pasti kamu pun familier bahwa banyak sekali karya-karya tulisan yang memang bertujuan untuk menghibur.
Beragam Fungsinya yang Wajib Diketahui
Perlu di ingat bahwa fungsi utama dari kegiatan ini adalah sebagai alat komunikasi untuk menyampaikan pesan antara penulis dengan pembacanya, karena dengan sebuah tulisan akan sangat membantu seseorang untuk memecahkan permasalahan yang dihadapinya, adapun fungsi lainnya adalah sebagai berikut.
Fungsi Penyampaian
Tujuannya adalah untuk membujuk konsumen untuk membeli produknya dengan menyampaikan beragam informasi dan pesan kepada pembacanya.
Fungsi Pengawetan
Fungsi pengawetan dapat berupa dokumen yang sangat berharga untuk menceritakan sebuah peristiwa di masa lampau hingga memberikan hiburan.
Fungsi Penataan
Fungsi ini adalah untuk menuliskan penataan terhadap gagasan, pendapat, imajinasi hingga pemikiran yang dapat dijelaskan secara lebih jelas.
Fungsi Penciptaan
Seorang penulis dapat menciptakan atau menggambarkan sebuah kejadian nyata maupun fiktif dalam sebuah tulisannya dalam sebuah karya sastra.
Beragam Manfaat yang Bisa Didapatkan
Kegiatan ini terbukti dapat menciptakan beragam ide dan membantu seseorang lebih aktif mencari beragam informasi yang mereka butuhkan. Selain itu, kegiatan ini juga mempunyai beragam manfaat yang akan dijelaskan di bawah ini.
Manfaat Material
Seorang penulis terutama yang profesional akan mendapatkan honorarium atau penghasilan dari kemampuannya tersebut.
Manfaat Non Material
Penulis tentu akan mendapatkan kepuasan hati setelah ide dan gagasannya dituangkan dalam sebuah tulisan yang kemudian dibaca oleh banyak orang. Terlebih jika tulisannya berisi ajakan, hiburan, hingga berbagi wawasan.
Popularitas
Tentunya ada banyak sekali penulis di dunia ini yang begitu populer berkat karya-karyanya yang begitu digemari.
7 Teknik Menulis yang Baik dan Efektif
Karena menulis merupakan sebuah proses dalam menghasilkan sebuah karya, kegiatan ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Berikut ini, ada beberapa teknik yang dapat dilakukan oleh seorang penulis agar tulisannya dapat dipahami orang banyak serta layak untuk dibaca.
Ketahui Jenis Tulisan dengan Baik
Sebelum membuat karya penulisan, pastikan kamu sudah tahu jenis tulisan yang ingin dibuat atau dipilih. Bisa berupa fakta, opini, hingga imajinasi. Hal ini sangat penting karena akan berpengaruh terhadap pesan yang ingin disampaikan.
Menentukan Tema dan Ide yang Ingin Dibuat
Tema merupakan pokok pikiran utama dalam sebuah tulisan sehingga ide yang akan dibuat menjadi lebih terstruktur serta lebih berisi sesuai minat dan kebutuhan para pembaca.
Kembangkan Ide
Diperlukan keterampilan berbahasa dalam mengembangkan sebuah ide sehingga tulisan akan lebih informatif dan tidak asal-asalan.
Unsur yang Ingin Dibuat
Unsur tulisan adalah hal yang sangat penting dalam sebuah penulisan, karena berisi beragam gagasan, pendapat, tuturan, pemilihan kalimat, hingga tatanan yang akan menentukan baik atau buruknya sebuah tulisan yang dibuat.
Gaya Penulisan
Gaya penulisan merupakan identitas seorang penulis terhadap para pembacanya yang menjadi ciri khas antara satu penulis dengan penulis yang lainnya.
Ejaan
Ejaan merupakan penggambaran bunyi dari sebuah tulisan. Dengan ejaan, beragam susunan kata, imbuhan, hingga penggunaan tanda baca akan membuat tulisan jauh lebih dipahami oleh pembaca.
Penyuntingan
Penyuntingan merupakan tahap akhir dari kegiatan ini untuk membenarkan sebuah tulisan yang dianggap kurang tepat atau benar agar pesan yang ingin disampaikan kepada pembaca tidak ambigu apalagi membingungkan.
Nah, Getters, demikianlah beragam informasi tentang tulis-menulis yang bisa menjadi tambahan inspirasi dalam melatih tulis-menulis. Poin penting dari kegiatan ini adalah konsistensi untuk menghasilkan hasil karya yang kamu inginkan.
Bagi kamu yang ingin mendalami ilmu tentang penulisan, dapat mengikuti kelas “Membuat Konten Promosi untuk Profesi Penulis di Era Digital (Bauran)“. Klik link ini untuk membeli kelasnya!