Fitur TikTok Shop memiliki banyak keunggulan untuk membantumu dalam mengembangkan bisnis agar lebih ramai pengunjung/calon pembeli. TikTok Shop sendiri memiliki kurang lebih 800 juta pengguna aktif. Sebelum belajar mengenai fitur yang ada di dalamnya dan serba-serbinya, yuk, kita ulas lebih lengkap pembahasannya di bawah ini!
Fitur TikTok Shop Adalah…
Fitur TikTok Shop adalah sebuah kumpulan tools baru dari aplikasi TikTok yang memungkinkan pengguna untuk berbelanja di TikTok Shop tanpa harus keluar terlebih dahulu. Ini memudahkan pengguna untuk menemukan dan membeli barang-barang yang mereka sukai dengan mudah dan cepat, serta menawarkan pengalaman berbelanja yang menyenangkan.
Fitur-Fiturnya yang Membantu Bisnismu
TikTok Shop menawarkan pengalaman berbelanja yang terintegritasi dengan aplikasi TikTok itu sendiri. Pengguna dapat dengan mudah dan cepat menemukan produk yang mereka sukai dari video yang mereka tonton. Jadi, kamu bisa menonton video produk dan membelinya langsung dari halaman toko TikTok.
TikTok Shop sangat membantu para TikTok Shop seller untuk menarik pembeli dalam menjual produknya. Salah satu caranya adalah mereka bisa menggunakan fitur yang tersedia di TikTok Shop.
Toko TikTok menyediakan berbagai macam kategori produk, mulai dari fashion, kecantikan, elektronik, dan banyak lagi. Nah, jika kamu ingin berjualan di platform ini, berikut merupakan fitur yang akan membantu kamu dalam mengembangkan bisnis:
Fitur Influencer
Salah satu yang menarik dari TikTok Shop adalah integrasi dengan pengguna atau yang biasa disebut “influencer”. Pengguna dapat dengan mudah dan cepat menemukan produk yang direkomendasikan oleh influencer tersebut dan membelinya langsung dari halaman toko TikTok. Ini memberikan pengguna kesempatan untuk membeli produk yang direkomendasikan influencer favorit mereka tanpa harus mencari tahu lebih lanjut di tempat lain.
Keranjang Kuning
Semua pengguna TikTok dapat meraih untung dengan adanya fitur affiliate, yang mana pengguna yang telah mendaftar di program tersebut memiliki “keranjang kuning” pada akun mereka. Jadi, pengguna tersebut akan mendapatkan komisi dari penjualan. Ini berarti dapat menambah pemasukan pribadi pengguna tersebut. Dengan konten yang menarik dan asyik, maka akan besar kemungkinannya untuk mendapatkan komisi yang besar karena produk banyak yang terjual.
Live Shopping
TikTok Shop juga memiliki fitur Live Shopping yang memungkinkan pengguna untuk berbelanja secara langsung melalui siaran langsung yang dilakukan oleh penjual. Pengguna dapat langsung mengajukan pertanyaan dan membeli produk melalui siaran langsung tersebut.
For Your Page
TikTok Shop juga menawarkan pengalaman berbelanja yang personal dan unik untuk setiap pengguna. Fitur ini bernama “For Your Page (FYP)”. Berdasarkan data dan preferensi pengguna. TikTok Shop juga dapat merekomendasikan produk yang cocok dan menarik bagi pengguna. Ini memberikan pengalaman berbelanja yang lebih efektif dan mempersingkat waktu pencarian produk yang tepat.
Aneka Opsi Pembayaran
TikTok Shop juga menawarkan fitur pembayaran yang aman, mudah, dan cepat. Pengguna dapat membayar langsung dari halaman toko TikTok menggunakan berbagai metode pembayaran, termasuk kartu kredit atau dompet digital. Proses pembayaran juga sangat mudah dan cepat sehingga pengguna tidak perlu khawatir tentang masalah pembayaran.
Fitur Voucher
Pengguna dapat menikmati pengiriman cepat dan aman untuk setiap pembelian yang mereka lakukan di TikTok Shop. Pengguna juga mendapat voucher gratis ongkos kirim dan mendapat voucher potongan harga dengan minimal pembelian. TikTok Shop bekerja sama dengan mitra pengiriman terkemuka untuk memastikan bahwa produk sampai dengan cepat dan aman ke tangan pengguna. Pengguna juga dapat melacak status pengiriman produk secara real-time.
Getters, itu tadi merupakan penjelasan mengenai TikTok Shop dan fitur-fiturnya. Secara keseluruhan, TikTok Shop menawarkan pengalaman berbelanja yang unik, mudah, dan cepat bagi pengguna. Dengan integrase influencer, rekomendasi produk yang personal, pembayaran yang aman, mudah, dan cepat, serta pengiriman yang cepat, TikTok Shop menawarkan solusi lengkap untuk pengalaman belanja online yang lebih menarik
Dalam waktu dekat, TikTok Shop berencana untuk memperluas jangkauannya dan menambahkan lebih banyak produk dan kategori untuk dipilih oleh pengguna. Oleh karena itu, bagi pengguna TikTok, TikTok Shop adalah tempat yang tepat untuk mencari dan membeli produk yang mereka inginkan. Kalau kamu mau lebih up-to-date sama fitur-fitur TikTok Shop, yuk, ikutan kelas Mempromosikan Produk UMKM dengan TikTok Shop Bagi Calon Spesialis Pemasaran Digital hanya di GeTI Incubator sekarang juga!