Hai Getters, pernah ga sih merasa ga mood dan ga produktif seharian? Jika pernah, mungkin kamu bisa coba untuk melakukan aktivitas kecil di pagi hari untuk bisa membantu kamu menjadi lebih semangat dan meningkatkan produktivitas kamu sepanjang hari. Lalu aktivitas apa aja yang bisa dilakukan? Simak artikel ini ya!
Tips agar lebih produktif di pagi hari:
Bangun pagi
Mulai membiasakan diri untuk bangun beberapa jam sebelum mulai bekerja. Supaya kamu bisa melakukan aktivitas lain seperti olahraga ringan, sarapan dan kamu juga tidak terburu-buru untuk berangkat kerja. Hal ini bisa membantu kamu untuk menjadi lebih semangat dan produktif untuk menjalani hari.
Minum air putih
Air merupakan komponen utama didalam tubuh manusia, sebanyak 75% otak manusia terdiri dari air. Sehingga jika kita mengalami dehidrasi, kadar oksigen dalam tubuh kita akan menurun dan bisa menyebabkan kurang fokus.
Selama tidur kita kehilangan cairan dalam tubuh, maka dari itu sangat penting untuk minum air putih minimal 2 gelas setiap bangun tidur untuk membantu menghilangkan sisa-sisa racun dalam tubuh dan membuat kita menjadi lebih fokus.
Sarapan
Sarapan sehat sebelum memulai aktivitas bisa membantu kamu untuk mengisi kembali simpanan glukosa ditubuh dan otak. Selain itu sarapan juga merupakan kesempatan yang bagus untuk mendapatkan sumber mikronutrien penting yang mendukung kekuatan otak, energi dan suasana hati.
Meditasi
Tips yang ke empat yaitu meditasi. Meditasi memberikan dampak positif untuk kesehatan mental dan manajemen stress. Jika kamu memiliki lingkungan kerja dengan tekanan yang tinggi atau mengalami kecemasan, meditasi bisa menjadi aktivitas yang baik. Cukup 10-15 menit setiap pagi hari akan membantu tubuh menjadi lebih rileks dan pikiran jernih sebelum mulai menjalani aktivitas.
Jadi itu dia tips agar lebih produktif di pagi hari, jika belum terbiasa mungkin akan sulit untuk dilakukan. Mulai sedikit demi sedikit sampai menjadi terbiasa. Semoga membantu Getters untuk bisa menjadi lebih produktif ya!
Baca juga: Peluang Bisnis Ibu Rumah Tangga Menggunakan Digital Marketing