Getters, kamu pasti sudah tidak asing dengan video TikTok, shorts YouTube, atau reels Instagram yang kerap berseliweran di timeline media sosial. Konten di dunia digital kini memang banyak didominasi oleh gambar bergerak. Enggak heran kalau aplikasi edit video kini banyak digunakan.
Untuk lebih tahu kenapa tren konten berbasis gambar bergerak begitu disukai, berikut ini akan dijelaskan pembahasannya secara lebih terperinci. Simak, Getters!
Tren Konten Berbasis Video di Beragam Platform Media
Konten jenis ini kini sangat merajai dunia digital karena memiliki perpaduan sempurna antara visual dan audio yang mudah untuk dimengerti dan dinikmati. Bahkan, para pebisnis juga berlomba-lomba membuat konten video untuk menarik banyak perhatian konsumen.
Selain YouTube dan Instagram, TikTok kini sangat digemari oleh para konten kreator dan pebisnis untuk meningkatkan engagement. Sebab, platform ini memiliki kelebihan dari segi konsep editing yang menarik dan beragam. Selain itu, video yang dubuat dengan TikTok sangat mudah diaplikasikan tanpa harus diedit ulang di aplikasi editing video.
Kelebihan dari konten video selain membantu meningkatkan engagement dan awareness dari sebuah brand juga memudahkan para audiens dan konsumen mendapatkan beragam informasi mengenai produk, event, hingga beragam promo yang berlangsung.
7 Kelebihan Konten Video Dibanding Foto
Konten video memiliki banyak kelebihan dibanding dengan foto, terutama jika konten tersebut digunakan untuk kebutuhan marketing dan branding. Berikut ini akan dijelaskan beberapa kelebihan dari sebuah konten video.
- Lebih menarik banyak audiens karena video terlihat lebih hidup dan nyata dibandingkan dengan foto.
- Bagi brand, dapat meningkatkan dan mendorong banyak audiens agar masuk ke dalam website sehingga SEO semakin meningkat.
- Dapat memancing beragam interaksi bagi para penontonnya untuk mengetahui lebih dalam tentang isi video tersebut.
- Video memiliki kekuatan untuk meyakinkan penonton atau konsumen mengenai produk atau jasa yang ditawarkan.
- Jauh lebih mudah untuk mengirimkan beragam pesan jika digunakan untuk tujuan promosi.
- Dapat membuat beragam jenis tema konten sesuai dengan kebutuhan, seperti musik, komedi, sampai edukasi untuk digunakan sebagai sarana promosi.
- Lebih membekas secara emosional di benak para penontonnya.
10 Jenis Aplikasi Edit Video Terbaik Tanpa Watermark Bagi Pengguna HP Android dan iOS
Saat ini beragam aplikasi edit video tidak hanya digunakan di perangkat komputer. Kamu juga dapat mengakses dan menggunakannya di layar smartphone berbasis Android atau iOS. Mengedit dengan menggunakan aplikasi pun semakin praktis.
Berikut ini 10 rekomendasi aplikasi edit video yang dapat kamu unduh tanpa takut khawatir terlihat watermark dan videomu menjadi berkesan. Apa saja, ya, Getters? Pilih sesuai kebutuhan untuk mengedit videomu!
Kinemaster
Aplikasi ini memiliki kelebihan dengan hasilnya yang mirip editing profesional tapi mudah digunakan bahkan oleh kamu yang masih pemula. Ada beragam fitur editing yang lengkap seperti filter, tema, hingga beragam transisi yang mudah dinavigasikan.
Quik Video Editor
Aplikasi ini adalah besutan dari GoPro pada tahun 2016. Kelebihan dari aplikasi ini adalah menampilkan video tanpa watermark secara gratis.
Viva Video
Aplikasi ini disebut yang terbaik untuk Android. Dikembangkan oleh QuVideo Inc, kelebihan aplikasi ini cukup lengkap seperti pemotongan, penggabungan, musik, filter, dan ekspor yang mudah.
VN Video
Aplikasi ini memiliki fitur color grading yang profesional dan mudah digunakan oleh pemula.
Adobe Premiere Rush
Aplikasi buatan Adobe ini fokus pada editing video yang profesional, tapi dalam komposisi yang lebih sederhana karena ditujukan bagi pengguna smartphone.
FilmoraGO
Fitur editing dalam aplikasi ini sangat mudah digunakan, seperti cut, filter, add video, transisi, musik, hingga teks.
InShot
Aplikasi ini juga sama dengan aplikasi edit video lainnya yang mudah digunakan oleh para pemula maupun yang sudah ahli.
Video Show
Aplikasi ini dikeluarkan oleh developer ternama, EnjoyMobi. Kelebihan dari aplikasi ini adalah ada beragam filter yang dapat mempercantik video hasil editanmu dan fitur compressing untuk memperkecil ukuran video.
Magisto
Aplikasi ini menyediakan fitur interface yang canggih di kelasnya dan kemampuan analisis video dalam proses editing.
VidTrim
Kelebihan dari aplikasi ini adalah selain untuk edit video, pengguna juga dapat mengambil gambar dengan sempurna dari frame tertentu.
Nah, Getters, itulah pembahasan lengkap tentang beragam aplikasi edit video dan kelebihannya dalam mengembangkan bisnis kamu agar lebih maju dan dikenali banyak orang hingga viral. Jadi, mau pilih pengedit video yang mana? Tentukan yang paling sesuai fitur-fiturnya untuk videomu, ya!
Bagi kamu yang ingin menekuni lebih dalam tentang dunia editing video, yuk, ikuti kelas “Mahir Editing Video” bersama GeTI Incubator sekarang juga!